<body>


one step ahead
Sunday, May 14, 2006

Buku blog

Kabarnya sih sampe saat ini udah ada 3 buah buku blog yang diterbitkan di Indonesia. To date, aku hanya punya bukunya si Kambing Jantan. Itupun belum selesai dibaca, saking aku bingung banget ini buku lucunya dimana hihihi.

Dari kabar2 yang aku dengar, ternyata 2 buku blog yang baru aja diterbitkan tu isinya juga sama kek Kambing Jantan, diari online, cerita perjalanan hidup. Hmmmm... aku jadi mikir2 ni... apa mulai sekarang aku ganti haluan aja ngebikin blog ini jadi diari online. Secara rasa2nya aku punya cukup modal untuk menjadikan diariku menjadi bahan bacaan yang menarik, such as:
  1. Kisah hidup bagai naskah sinetron. Setiap ada orang yang aku ceritain sedikit aja kisah hidupku, komentar standar yang selalu terdengar adalah "Ya ampuuuun, sinetron banget sih." ..... atau "Kamu tu lho, sbenernya bisa ga sih kalo sekali aja punya kisah yang normal?" ..... atau "Setiap aku cerita ke kamu tentang kisah hidupku yang aneh, saat itu pula kamu ganti cerita dengan kisah yang lebih aneh lagi. Kamu selalu ga pernah mau kalah dalam hal cerita aneh." Dan akhirnya, pas ak mau nikah, ada temenku yang ngimel buat bilang "Berakhirnya kisah cinta bagai naskah sinetron. Setelah semua yang terjadi, kamu pantas mendapatkannya." Gubraaaaaaaaaak... padahal temenku tu cuma tahu sedikiiiiiiit aja dari kisah2 anehku.
  2. Gaya bahasa yang menarik. Aku kan orangnya suka banget ngimel panjang2. Kapan yah ak pernah ngimel pendek *bingung*. Dan gaya bahasaku tu aneh. Selain itu, aku punya keahlian dalam mendeskripsikan sesuatu pake kata2 so that orang yang ngebaca tulisanku tu gampang memahami dan terhanyut dalam suasana... hihihi.
  3. Ngebikin penasaran. Nah... akhirnya keberlanjutan dari ceritaku itu bakal sangat dinanti2 oleh partner ngobrol/chattingku. Apalagi didukung dengan kemampuan mengetikku yang super speed dibanding orang lain.... wooooo... alhasil aku bisa dengan suksesnya chatting dengan banyak jendela, dan semua partner chattingku itu cenderung pasif.... lebih seneng denger ocehanku. Walhasil akhirnya aku terpaksa mengambil keputusan yang sangat keras (kekeke) untuk menghentikan chatting. Sekarang aku hanya melayani chatting dengan orang2 tertentu (waks... sok selebritis banget deh gue, plis deh).
Hmmmm... aneh ya. Keknya ga ada satupun postinganku disini yg mencerminkan ke3 poin diatas kekeke. Aku jadi bingung, sbenernya blog ini tu adalah cerminan diriku yg sbenernya, atau justru the fake version of me yah. Aku aja bingung, apalagi orang lain hihihi.

Comments: Post a Comment
The Journal

tomorrow should be better than today



Blogroll Me!

Subscribe with Bloglines

Add http://cikubembem.blogspot.com to your Kinja digest

Listed on BlogShares


The Writer

Momo-chan.
Bukan orang biasa.
Ga suka MASAK.
Pecinta rotenburo.



Something Happened




Contact me

Send an email


Important Note

Postingan di blog ini terdiri dari kisah nyata dan fiksi. Dalam teknik penulisan di blog ini, aku lebih memilih menggunakan sudut pandang orang pertama, meski tidak menutup kemungkinan untuk menggunakan sudut pandang orang ketiga.
Mengingat ada beberapa postingan yang bersumber pada kisah nyata, maka demi menjaga kerahasiaan responden, aku tidak bersedia menjawab pertanyaan yang bersangkutan dengan jati diri responden.
Kesamaan nama, tempat dan peristiwa adalah kebetulan belaka. Dan semua itu bertujuan agar maksud postingan tersampaikan dengan baik.


Archives

November 2004
December 2004
January 2005
February 2005
March 2005
April 2005
May 2005
June 2005
July 2005
August 2005
September 2005
October 2005
November 2005
December 2005
January 2006
February 2006
March 2006
April 2006
May 2006
June 2006
July 2006
August 2006
September 2006
October 2006
November 2006
December 2006
January 2007
February 2007
March 2007
April 2007
May 2007
June 2007
July 2007
August 2007
September 2007
October 2007
November 2007
December 2007
January 2008
May 2008
June 2008
July 2008
August 2008
October 2008
December 2008
February 2009
March 2009


Previous Posts

Ketika listrik mati
Pulungan tempat sampah
Customer Service
If.......
Return of the Condor Heroes 2006
Sepatu
And one by one the nightsbetween our separated cit...
50,000 yen
Multiracial faces
Smallville 512 Reckoning: The Best Ever


Friends




Links

Panasonic Scholarship Japan
Panasonic Scholarship Indonesia
Mie University
Japanese-English Online Dictionary


Member of









Credits

  
  
  
  



Designed by mela
Get awesome blog templates like this one from BlogSkins.com